Presiden Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF), Luis Rubiales tidak merasa dikhianati oleh Julen Lopetegui.
Presiden Federasi sepak bola Spanyol (RFEF), Luis Rubiales, resmi memecat pelatih timnas Spanyol, Julen Lopetegui, pada Rabu (13/6/2018).
Keputusan tersebut diambil setelah Rubiales kecewa lantaran Lopetegui memberitahu RFEF 5 menit sebelum ia resmi ditunjuk Real Madrid sebagai pelatih Real Madrid, pada Selasa (12/6/2018).
Luis Rubiales juga menjelaskan bahwa dirinya sempat berbincang dengan Florentino Perez serta Julen Lopetegui.
Namun, baik Florentino Perez dan Julen Lopetegui tidak mengatakan bahwa sudah terjadi kesepakatan antara kedua bilah pihak.
(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)
"Saya menelepon Florentino dan berbicara dengannya selama 20 detik, lalu saya berbicara dengan Lopetegui selama satu menit."
"Saya bertanya pada mereka karena tidak tahu apa-apa dan mereka tidak mengumumkan apapun karena telah meninggalkan kami di pinggir lapangan," kata Rubiales dikutip BolaSport.com dari Cadena Ser.
"Jika hal ini telah dibicarakan dengan kami, tidak akan ada masalah. Baik Hierro maupun saya tidak mengetahui hal ini," ucap Rubiales.
"Saya sama sekali tidak tahu apa-apa. Saya sudah duduk di samping Julen dan anggota lain staf kepelatihan hari demi hari sampai berangkat ke Moskow," kata Rubiales lagi.
Namun, meskipun kecewa, Rubiales sama sekali tidak merasa dikhianati oleh Julen Lopetegui.
"Saya sangat marah tentang bagaimana hal-hal telah dilakukan Lopetegui," ujar Rubiales menambahkan.
Ia menyebut Julen Lopetegui salah, tetapi tidak merasa dikhianati olehnya. Hanya, ada hal-hal yang tidak bisa ditolerir oleh Rubiales.
Timnas Spanyol kini sudah menunjuk Fernando Hierro usai dipecatnya Julen Lopetegui. Sebelumnya, Hierro merupakan Direktur Teknik di Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF).
Fernando Hierro akan memimpin Tim Matador bertarung di Grup B bersama Portugal, Maroko serta Iran.
Editor | : | Weshley Hutagalung |
Sumber | : | cardenaser.com |
Komentar