Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

2 Kunci Kemenangan Timnas Belgia atas Panama di Mata Pelatih Roberto Martinez

By Verdi Hendrawan - Selasa, 19 Juni 2018 | 03:42 WIB
Striker timnas Belgia, Romelu Lukaku (kiri), merayakan gol ke gawang Panama bersama rekan setimnya dalam laga Grup G Piala Dunia 2018 di Fisht Stadium, Sochi, 18 Juni 2018.
ADRIAN DENNIS / AFP
Striker timnas Belgia, Romelu Lukaku (kiri), merayakan gol ke gawang Panama bersama rekan setimnya dalam laga Grup G Piala Dunia 2018 di Fisht Stadium, Sochi, 18 Juni 2018.

Tim nasional Belgia berhasil mengawali kiprah mereka di Grup G Piala Dunia 2018 dengan meraih kemenangan 3-0 saat menghadapi Panama di Stadion Olimpiyskiy Fisht, Sochi, pada Senin (18/6/2018).

Pada pertandingan tersebut, timnas Belgia berhasil meraih kemenangan atas Panama berkat gol-gol dari Dries Mertens (menit ke-47) dan brace Romelu Lukaku (69', 75').

Meski mampu meraih kemenangan besar, timnas Belgia sempat kesulitan, terutama di babak pertama.

Memiliki materi pemain yang unggul di setiap lini, timnas Belgia tampil buruk untuk membongkar pertahanan Panama pada 45 menit pertama.

Hal ini diakui langsung oleh pelatih timnas Belgia, Roberto Martinez.

Namun, pelatih asal Spanyol itu mengaku bahwa keunggulan timnas Belgia hanya tinggal menunggu waktu dan sangat bersyukur Dries Mertens mampu mencetak gol cepat di babak kedua.


Penyerang Timnas Belgia, Dries Mertens, merayakan golnya dalam laga Grup G melawan Panama, 18 Juni 2018 di Fisht Stadium, Sochi. (ODD ANDERSEN / AFP)

(Baca Juga: Hadapi Tunisia, Timnas Inggris Turunkan Starter Paling Tidak Berpengalaman sejak 1962)

"Gol yang sangat penting dari Dries Mertens dan hal itu telah memberi kami beberapa ruang untuk bernapas. Sejak saat itu kami juga jadi lebih percaya diri dan semakin memegang kendali laga," ucap Roberto Martinez seperti dikutip BolaSport.com dari BBC.

"Saya juga pikir bahwa Panama telah menunjukkan upaya yang luar biasa, tetapi sulit untuk mempertahankan permainan seperti itu lebih dari 45 menit. Performa para pemain kami selama 90 menit pun layak mendapatkan pujian," tuturnya.

Kemenangan ini juga membuat timnas Belgia berhasil menguasai puncak klasemen Grup G dengan torehan 3 poin dan unggul produktivitas gol atas Inggris yang duduk di peringkat kedua.

Setelah menghadapi Panama, timnas Belgia bakal menghadapi Tunisia pada matchday 2 Grup G, Sabtu (23/6/2018).

(Baca Juga: Pelatih Timnas Kolombia Kecewa dengan Perlakuan Barcelona kepada Yerry Mina)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : bbc.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Respons Sandy Walsh Usai Tahu Timnas Wanita Indonesia Ganyang Malaysia di ASEAN Cup Women 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136