Pelatih Argentina, Jorge Sampaoli mengatakan bahwa gol pertama Kroasia meruntuhkan mental anak asuhannya. Semua saat Albiceleste kalah 0-3 pada matchday kedua Grup D Piala Dunia 2018, Kamis (21/6/2018) atau Jumat dinihari WIB.
Kini, Argentina berada dalam posisi sulit setelah mengalami kekalahan dari Kroasia pada laga Piala Dunia 2018 yang digelar di Stadion Nizhny Novgorod.
Tiga gol yang sukses dibuat Kroasia ke gawang Willy Caballero diciptakan oleh Ante Rebic pada menit ke-53, Luka Modric (80'), dan Ivan Rakitic (90+1').
Padahal dalam laga ini, timnas Argentina lebih menguasai jalannya laga dengan 58 persen penguasaan bola.
(Baca Juga: Striker Ini Pemegang Rekor Pencetak Gol Beruntun pada Turnamen Besar Internasional, Bukan Cristiano Ronaldo)
Seusai laga pelatih Argentina, Jorge Sampaoli mengatakan bahwa gol perdana Kroasia yang diciptakan oleh Ante Rebic mengubah jalannya pertandingan.
(Baca Juga: VIDEO - Gol Indah Andik Vermansah yang Mengakhiri Puasanya pada Liga Super Malaysia)
Menurut pelatih berkepala plontos ini, gol pemain Entraicht Frankfurt tersebut meruntuhkan mental anak asuhannya.
(Baca Juga: Kalahkan Peru, Timnas Prancis Perpanjang Rekor Apik atas Kontingen Amerika Selatan)
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | Theguardian.co.uk |
Komentar