Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pogba: Kroasia Kuat Secara Mental Sekaligus Tantangan Besar

By Tomy Kartika Putra - Minggu, 15 Juli 2018 | 16:32 WIB
 Sayap Kroasia, Ivan Perisic, mencetak gol ke gawang Inggris dalam laga semifinal Piala Dunia 2018, Rabu (11/7/2018) di Luzhniki Stadium, Moskow.
FRANCK FIFE/AFP
Sayap Kroasia, Ivan Perisic, mencetak gol ke gawang Inggris dalam laga semifinal Piala Dunia 2018, Rabu (11/7/2018) di Luzhniki Stadium, Moskow.

Gelandang Prancis, Paul Pogba, mengatakan bahwa Kroasia adalah lawan yang sulit dan mempunyai mental bagus.

Prancis akan menjalani laga penting dengan melawan Kroasia di partai final Piala Dunia 2018.

Kedua tim akan bertanding di Stadion Luzhniki, Moskow, Minggu (15/7/2018).

Pasukan Didier Deschamps akan berusaha mati-matian untuk menambah bintang di atas logo Ayam Jantan di jersey.

Prancis sebelumnya pernah memenangi trofi Piala Dunia 1998 di mana gelar tersebut merupakan gelar pertama kali dan satu-satunya bagi Les Bleus.

(Baca juga: Jelang Prancis Vs Kroasia, Pelatih Prancis Simpan Catatan Cemerlang di Laga Final)


Pemain sayap Kroasia, Ivan Perisic, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Inggris dalam pertandingan semifinal Piala Dunia 2018 di Luzhniki Stadium, Moskow, 11 Juni 2018. ( ALEXANDER NEMENOV/AFP )

Paul Pogba mengatakan bahwa timnya akan berusaha keras untuk membuat seluruh pendukung Prancis bangga

"Kami harus membuat para pendukung bangga dengan memenangkan final ini," ucap Pogba seperti dilansir BolaSport.com dari situs resmi FIFA.

"Kami masih belum meraih apapun, akan ada tantangan besar yang harus kami hadapi," ujarnya.

Pemain Manchester United tersebut lantas mengatakan bahwa mereka akan menghadapi laga sulit kontra Kroasia yang berhasil mengalahkan Inggris 2-1 di semifinal secara dramatis.


Pemain Timnas Australia, Daniel Arzani (kanan), berduel dengan gelandang Prancis, Paul Pogba, dalam laga Grup C Piala Dunia 2018 di Kazan Arena, 16 Juni 2018. ( SAEED KHAN / AFP )

"Secara mental, mereka (Kroasia) sangat kuat dan dapat bertahan dengan baik. Kami telah melihat bahwa mereka mempunyai pemain-pemain dengan kualitas individu yang baik dan dapat membuat perbedaan," ujar Pogba menambahkan.

"Mereka tidak menyerah meski tertinggal 0-1 (dari Inggris) dan mereka tetap bertarung hingga Perisic mencetak gol. Kami akan menganalisis tim mereka dan mempersiapkan diri dengan baik. Saya harap kami bisa memenangi laga nanti," kata eks pemain Juventus itu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : Twitter.com/FIFAWorldCup
REKOMENDASI HARI INI

Manusia Berhati Emas, Ronaldo Layani Fans yang Ngesot di Lapangan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Brighton
13
23
3
Man City
12
23
4
Chelsea
12
22
5
Arsenal
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Mallorca
15
24
6
Athletic Club
14
23
7
Osasuna
14
22
8
Girona
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X