Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Swedia: Kami Hanya Kurang Beruntung

By Bagas Reza Murti - Minggu, 24 Juni 2018 | 05:13 WIB
Pelatih Swedia, Janne Andersson dalam laga kontra Jerman di Olimpiyskiy Stadion Fisht, Sabtu (23/6/2018).
Jonathan NACKSTRAND / AFP
Pelatih Swedia, Janne Andersson dalam laga kontra Jerman di Olimpiyskiy Stadion Fisht, Sabtu (23/6/2018).

Pelatih Swedia, Janne Andersson mengaku timnya hanya kurang beruntung saat kalah dari Jerman 1-2, dalam laga lanjutan grup F Piala Dunia 2018, Sabtu (23/6/2018).

Dalam laga yang dihelat di Olimpiyskiy Stadion Fisht ini, Swedia harus mengakui keunggulan Jerman dengan skor 1-2.

Sempat unggul terlebih dahulu lewat gol Ola Toivonen pada menit ke-32, Swedia harus kebobolan dua gol pada babak kedua lewat Marco Reus (48') dan Toni Kroos (90+5').

Sang pelatih, Janne Andersson merasa timnya tak cukup beruntung karena Jerman tak banyak memiliki peluang.

(Baca juga: Arti Selebrasi Kontroversial 2 Pemain Swiss yang Bermuatan Politik dan Konflik, FIFA Sampai Turun Tangan)


"Mereka (Jerman) tak menciptakan banyak peluang bagus, kiper kami melakukan beberapa penyelamatan bagus, saya merasa sial kami tidak mendapatkan setidaknya satu poin," ucap Andersson dalam pers konferensi pascalaga dilansir BolaSport.com dari BBC.

Andersson menilai gol kemenangan yang diciptakan Toni Kroos merupakan hasil dari kemampuan individu.

"Kami memiliki kesempatan (memenangkan laga), kami menjaga penuh laga hingga tiba tendangan bebas. Itu adalah gol dari kemampuan individu yang luar biasa. Kami harus bekerja keras sepanjang waktu dan begitu menit ke-85, kami sudah kelelahan," ujarnya.

Meski begitu, sang pelatih, Janne Andersson tak ingin menyalahkan siapapun atas kekalahan di menit terakhir yang dialami timnya.

(Baca juga: Paradoks Lionel Messi dan Hantu Diego Maradona)

"Saya tidak menyalahkan siapapun atau apapun keputusan taktik. Ini mungkin kekalahan paling berat dalam karier saya - tetapi seluruh kontestan masih punya peluang jadi kami harus mempersiapkan pertandingan selanjutnya," ujarnya.

Kekalahan ini membuat Swedia turun satu peringkat ke tangga ketiga Grup F dengan torehan 3 poin dari 2 laga.

Sementara Jerman di posisi kedua dengan raihan poin serupa.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : bbc.com
REKOMENDASI HARI INI

Man City Korban Comeback Tragis di Liga Champions, Hidung Pep Guardiola Berdarah sampai Mau Sakiti Diri Sendiri

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136