Kejadian menarik terjadi di laga grup G Piala Dunia 2018 antara Inggris Vs Panama di Stadion Nizhny Novgorod, pada Minggu (24/6/2018).
Timnas Inggris mengamuk dan berhasil membuat Panama kembali ke kampung halaman lebih cepat pada laga ini. Skor 6-1 menjadi hasil akhir dalam laga ini.
Gol-gol kemenangang Ingris dicetak oleh (menit ke-8, 40'), hat-trick Harry Kane (22'-pen, 45+1-pen, 62'), dan Jesse Lingard (36').
Sementara Panama hanya mampu membalas satu gol lewat Felipe Baloy pada mennit ke-78.
Dalam laga ini, ada satu kejadian menarik kala Harry Kane mencetak gol kedua Inggris pada babak pertama.
Usai mencetak gol, Kane langsung menuju ke luar lapangan untuk merayakan gol.
(Baca juga: Hasil Akhir Inggris Vs Panama - Hujan Gol, Tiga Singa Samai Belgia di Puncak Grup G)
Hal ini diikuti para pemain Inggris lain untuk merayakan selebrasi di sisi kiri luar gawang Panama.
Salah seorang pemain Panama, kemudian mengambil bola dengan cepat dan buur-buru melakukan sepak mula dari tengah lapangan, tepat ketika para pemain Inggris tengah berselebrasi.
Dua pemain Panama berhasil menggiring bola ke depan, sebelum akhirnya wasit menyatakan harus mengulang sepak mula.
Berikut videonya dilansir BolaSport.com dari akun twitter @MayesTouabi.
Panama trying to score a goal while England players are celebrating. #ENGPAN pic.twitter.com/I32acjyWXl
— Mayes (@MayesTouabi) 24 June 2018
Tampaknya, para pemain Panama melakukan hal tersebut dengan mengacu pada aturan sepak mula FIFA dan IFAB.
Aturan tersebut berbunyi: "Semua pemain, kecuali pemain yang mengambil sepak mula, harus berada di setengah area permainan masing-masing."
Para pemain Panama mungkin mengartikan jika para pemain Inggris telah keluar lapangan, atau sama saja dengan tidak berada di area setengah permainan lawan.
Artinya, Panama bisa langsung melakukan kick-off saat para pemain Inggris sedang berselebrasi.
Namun wasit yang memimpin laga tampaknya memiliki persepsi yang berbeda menanggapi insiden ini.
(Baca juga: St Petersburg, Kota 1000 Jembatan yang Lumpuh karena Piala Dunia)
Beberapa waktu lalu, insiden serupa juga pernah terjadi dalam laga Portugal Vs Spanyol di laga pembuka grup B.
Terdapat kejadian menarik yang terjadi seusai gol ketiga Ronaldo pada laga tersebut. Setelah mengeksekusi tendangan bebasnya yang bersarang ke pojok gawang Spanyol, Ronaldo berlari ke sudut luar lapangan di wilayah permainan Spanyol.
Saat merayakan gol tersebut, 9 dari 11 pemain Portugal, kecuali kiper dan Fonte, berada di luar lapangan.
Fonte yang ingin menyusul rekan-rekannya berselebrasi di lura lapangan, diberitahu oleh salah seorang rekannya untuk tetap berada di dalam garis untuk berjaga-jaga Spanyol melakukan sepak mula.
في هدف كرستيانو الثالث ، جميع اللاعبين ركضوا خلف كريستيانو رونالدو للإحتفال معه ، لاعب واحد فقط بقي داخل الملعب ؛ والسبب لأن في حال مغادرة جميع اللاعبين ملعب الخصم ، يحق للخصم لعب الكرة مباشرة و تسجيل هدف .#worldcup pic.twitter.com/7j8foBqSAo
— #WorldCup ميركاتوو (@Mirkatoo) 17 June 2018
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | twitter.com/MayesTouabi |
Komentar