Ajang Piala Dunia 2018 menjadi ajang unjuk gigi pemain Liga Spanyol dengan 13 gelar man of the match alias pemain terbaik dalam sebuah pertandingan.
Dilansir BolaSport.com dari AS, pemain Liga Spanyol sudah berlaga di 36 pertandingan di Rusia 2018.
Dari jumlah tersebut, ada 3 pemain Real Madrid yang terpilih menjadi man of the match untuk 5 pertandingan. Luka Modric, misalnya, dua kali meraih gelar tersebut.
(Baca Juga: Gembira Philippe Coutinho Cetak Gol, Kiper Brasil Dorong Sang Pelatih Hingga Tersungkur)
Salah satunya terjadi saat dia membantu Kroasia menang 3-0 atas Argentina. Dia mencetak satu gol pada laga itu.
Megabintang Los Blancos, Cristiano Ronaldo, juga mendapat dua gelar man of the match, termasuk saat dia mencetak hattrick ke gawang Spanyol.
Termutakhir, Isco menjadi man of the match pertandingan antara Spanyol dan Maroko pada matchday ketiga Grup B, Selasa (26/6/2018) dini hari WIB.
Selain Real Madrid, ada dua klub Liga Spanyol lain yang paling menyumbang man of the match di Piala Dunia adalah Barcelona adalah Atletico Madrid.
Barcelona menyumbang dua pemain, yaitu Luis Suarez dan Philippe Coutinho, sementara Atletico Madrid menyumbang Antoine Griezmann dan Diego Costa.
Total, perwakilan Liga Spanyol di Piala Dunia 2018 mengumpulkan 13 gelar man of the match.
Jumlah ini lebih banyak dari Liga Inggris (9 titel) dan Liga Jerman (5 titel).
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | en.as.com |
Komentar