Keberhasilan timnas Argentina meraih kemenangan atas Nigeria pada matchday 3 Grup D Piala Dunia 2018 di Stadion Saint-Petersburg, Selasa (26/6/2018), ternyata telah membuat mereka sukses mempertahankan sebuah mitos berusia 88 tahun.
Pada pertandingan tersebut, timnas Argentina berhasil meraih kemenangan dengan skor 2-1 lewat gol-gol dari Lionel Messi (menit ke-14) dan Marcos Rojo (86').
Sementara satu gol balasan timnas Nigeria berhasil dicetak Victor Moses lewat eksekusi tendangan penalti pada menit ke-51.
Hasil ini sangat penting karena berhasil membuat timnas Argentina lolos ke babak 16 besar dengan status runner-up Grup D dengan 4 poin di bawah Kroasia yang sukses menyapu bersih tiga kemenangan.
Selain itu, kemenangan ini juga membuat Lionel Messi cs sukses mempertahankan mitos bahwa timnas Argentina selalu menang setiap kali unggul dari lawan-lawannya pada babak pertama di ajang Piala Dunia.
Kemenangan atas Nigeria ini memperpanjang rekor Argentina tersebut menjadi 27 pertandingan.
Terakhir kali timnas Argentina gagal meraih kemenangan setelah unggul pada 45 menit pertama terjadi pada laga final Piala Dunia 1930 atau edisi pertama menghadapi tuan rumah Uruguay.
(Baca Juga: 5 Pemain Termuda Sepanjang Sejarah yang Tampil di Piala Dunia)
Pada laga yang digelar di Estadio Centenario, Montevideo, itu timnas Argentina sempat memimpin pertandingan pada babak pertama dengan skor 2-1.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar