Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Setelah 598 Menit, Gawang Uruguay Akhirnya Jebol

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 1 Juli 2018 | 02:47 WIB
Momen saat bek Portugal, Pepe, berhasil menjebol gawang Uruguay yang dikawal kiper Fernando Muslera dalam laga babak 16 besar Piala Dunia 2018, 30 Juni 2018 di Fisht Stadium, Sochi.
ODD ANDERSEN/AFP
Momen saat bek Portugal, Pepe, berhasil menjebol gawang Uruguay yang dikawal kiper Fernando Muslera dalam laga babak 16 besar Piala Dunia 2018, 30 Juni 2018 di Fisht Stadium, Sochi.

Gawang timnas Uruguay akhirnya jebol di Piala Dunia 2018.

Timnas Uruguay lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2018 dengan catatan membanggakan.

Mereka menjadi satu-satunya tim yang gawangnya tidak menderita gol di fase grup.

Di Grup A, Uruguay berturut-turut mengalahkan Mesir, Arab Saudi, dan Rusia dengan tidak mengizinkan lawan mencetak gol.

Bahkan jika menghitung lebih ke belakang, sudah 7 bulan gawang La Celeste tidak kebobolan gol!

Kejadian terakhir gawang Uruguay kebobolan adalah pada menit ke-87 laga persahabatan kontra Austria, 14 November 2017.

Sisa 3 menit partai melawan Austria di mana Portugal tidak kebobolan kemudian ditambah 6 partai beruntun melawan Republik Ceska (2-0), Wales (1-0), Uzbekistan (3-0), Mesir (1-0), Arab Saudi (1-0), dan Rusia (3-0).

Sebelum menghadapi Portugal di babak 16 besar Piala Dunia 2018, Sabtu (30/6/2018) di Fisht Stadium, Sochi, jumlah clean sheet timnas Uruguay berarti sudah mencapai 543 menit.

Laga melawan Portugal kemudian dilalui Uruguay tanpa menderita gol sampai menit ke-55.

Pada menit tersebut, datanglah momen yang menyudahi catatan streak clean sheet La Celeste.

(Baca Juga: Singkirkan Argentina, Kylian Mbappe Menapaktilasi Kehebatan Pele di Piala Dunia)

Bek Portugal, Pepe, sukses menyundul bola umpan dari Raphael Guerreiro ke dalam gawang Uruguay yang dikawal Fernando Muslera.

Streak clean sheet Uruguay pun terhenti di angka 598 menit.

Catatan Uruguay masih jauh dari rekor dunia atas nama timnas Italia.

Saat gawangnya dikawal Dino Zoff pada selang 1972-1974, Italia pernah tidak kebobolan selama 1.142 menit.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : RSSSF.com
REKOMENDASI HARI INI

Pemain Persib yang Dipanggil Shin Tae-yong untuk ASEAN Cup 2024 Sumringah Kalahkan Borneo FC

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X