Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Harry Kane Butuh 2 Gol untuk Lewati Legenda 1986

By BolaSport - Selasa, 3 Juli 2018 | 21:36 WIB
Penyerang timnas Inggris, Harry Kane (kiri), saat menjalani sesi latihan menjelang duel fase grup Piala Dunia 2018 kontra Panama di Zelenogorsk, Rusia, Minggu (24/6/2018).
HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA
Penyerang timnas Inggris, Harry Kane (kiri), saat menjalani sesi latihan menjelang duel fase grup Piala Dunia 2018 kontra Panama di Zelenogorsk, Rusia, Minggu (24/6/2018).

Timnas Inggris akan menghadapi timnas Kolombia di babak 16 besar Piala Dunia 2018, Selasa (3/7/2018) di Spartak Stadium, Moskow.

Penulis: Muhammad Fajar Satria

Salah satu pemain timnas Inggris yang bersemangat untuk memberikan performa terbaik pada pertandingan tersebut adalah striker Harry Kane.

Penyerang asal klub Tottenham Hotspur itu saat ini sudah berhasil mencetak 5 gol dalam 2 laga terakhir yang dia mainkan.

Lima gol yang dicetak striker kelahiran 28 Juli 1993 itu membuat namanya berada di posisi teratas daftar pencetak gol terbanyak di Piala Dunia 2018 saat ini.

Motivasi ekstra buat Harry Kane pada pertandingan melawan Kolombia adalah dia bisa mengejar rekor striker legendaris timnas Inggris, Gary Lineker.

Pada Piala Dunia 1986, Lineker mencetak 6 gol yang membawa The Three Lions mencapai babak perempat final.

Ketika itu Gary Lineker mencetak 3 gol di fase grup, yaitu hat-trick di laga terakhir kontra Polandia.

Kemudian ia membukukan 2 gol di babak 16 besar kontra Paraguay dan satu gol lagi ketika Inggris kalah 1-2 dari Argentina di perempat final.

Tahun ini, Harry Kane jauh lebih produktif daripada Gary Lineker karena sudah mencetak 5 gol hanya dalam 2 penampilan di fase grup.

(Baca juga: Gagal di Dua Edisi Piala Dunia Terakhir, Inggris Percaya Diri Lolos ke Perempat Final)

Kane mengaku sudah siap menghadapi pertandingan melawan Kolombia.

Striker bertinggi badan 188 cm itu menyebut laga melawan Los Cafeteros ini merupakan ujian yang sesungguhnya untuk timnas Inggris.

"Kolombia adalah tim yang kuat. Mereka memiliki banyak pemain yang hebat dan kami harus mempersiapkan diri untuk pertandingan ini," kata Kane seperti dikutip Bolasport dari Sky Sport.

"Kami sudah menjalani start yang bagus dan sekarang turnamen ini memasuki tahapan yang benar-benar baru. Untuk itu kami harus fokus untuk mencari cara supaya menang." tutup mantan pemain akademi Arsenal itu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : SkySports.com
REKOMENDASI HARI INI

Meski Berat, PSS Sleman Ikhlas Lepas Hokky Caraka ke Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136