Timnas Swedia masih bermain imbang dengan Swiss pada babak pertama dalam laga babak 16 besar Piala Dunia 2018 di Stadion Saint-Petersburg, Rabu (3/7/2018).
Sepanjang pertandingan, timnas Swiss tampil lebih mendominasi laga dengan memiliki 66 persen penguasaan bola.
Meski demikian, hal tersebut tidak mampu membuat timnas Swiss mampu mendominasi Swedia dalam hal peluang.
Timnas Swiss hanya mampu menciptakan 7 peluang yang 2 di antaranya tepat sasaran.
Sementara timnas Swedia yang lebih banyak berada di bawah tekanan juga mampu melepaskan 7 tembakan dengan 1 yang mampu mengancam gawang Swiss.
Meski demikian, timnas Swiss menjadi tim pertama yang mampu mengancam gawang lawan.
Peluang pertama didapat melalui sepakan Xherdan Shaqiri pada menit pertama yang arahnya masih melenceng dan percobaan dari Steven Zuber pada menit ke-7 masih mampu diamankan kiper Swedia, Robin Olsen.
Baru setelah itu, Swedia mampu memberi ancaman melalui sepakan Marcus Berg dan Albin Ekdal pada menit ke-8 yang arahnya masih melenceng.
Peluang terbaik timnas Swedia pada babak pertama berhasil didapat melalui Marcus Berg pada menit ke-28, tetapi masih berhasil dijangkau oleh kiper Swiss, Yann Sommer, secara gemilang.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar