Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bintang Muda Tottenham Dinilai Akan Bersinar di Piala Dunia 2018

By Tomy Kartika Putra - Sabtu, 2 Juni 2018 | 23:04 WIB
  Gelandang Tottenham, Christian Eriksen, diberi selamat oleh rekan-rekannya setelah mencetak gol ke gawang Stoke pada lanjutan laga Liga Inggris di Stadion Bet365, Stoke-on-trent, pada Sabtu (7/4/2018).
ROLAND HARRISON/AFP
Gelandang Tottenham, Christian Eriksen, diberi selamat oleh rekan-rekannya setelah mencetak gol ke gawang Stoke pada lanjutan laga Liga Inggris di Stadion Bet365, Stoke-on-trent, pada Sabtu (7/4/2018).

Legenda Tottenham Hotspur, Ricky Villa, menilai Dele Alli akan menjadi pemain yang bersinar bersama timnas Inggris di Piala Dunia 2018.

Alli dinilai menjadi talenta terbaik yang ada di timnas Inggris untuk Piala Dunia 2018.

Namun penampilannya yang kurang garang selama musim 2017-2018 membuat posisinya di starting XI Tim Tiga Singa menjadi diragukan.

(Baca juga: Arsenal Monitor Bek Internasional Prancis yang Wajahnya Mirip David Luiz)

Posisi utama pemain 22 tahun ini di timnas Inggris terancam oleh Jesse Lingard yang tampil cemerlang bersama Manchester United.

Namun Villa lebih mengharapkan Alli bisa menjadi pemain utama pilihan pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate.


Gelandang Tottenham Hotspur, Dele Alli (kiri), merayakan golnya bersama Son-Heung Min dalam laga Liga Inggris kontra Watford di Stadion Wembley, London pada 30 April 2018.(GLYN KIRK/AFP)

"Dia masih muda, namun dia sudah berada di puncak. Jika dia bisa tampil bagus di Piala Dunia 2018, maka dia akan menjadi seorang superstar," ucap Vllla dilansir BolaSport.com dari Evening Standard.

"Saya lebih memilihnya menjadi pemain utama. Saya suka tipe pemain seperti dia yang bisa membawa perubahan kepada tim. Saya akan sedih jika dia tidak berada di sana," tutur dia.

(Baca Juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Timnas Spanyol di Fase Grup)

Villa lantas mengatakan bahwa prestasi yang Alli capai saat ini tidak lepas dari peran besar pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino.

"Pochettino melatihnya dengan keras setiap hari. Sekarang dia berada di level tertinggi, jadi semua orang berharap banyak kepadanya. Dia dapat bermain sepak bola dengan baik. Saya berharap dia akan meraih kejayaan di Piala Dunia," tutur Villa mengakhiri.

Alli bersama timnas Inggris akan menghadapi Nigeria pada, Sabtu (2/6/2018) dan Kosta Rika pada Jumat (8/6/2018) sebagai laga pemanasan sebelum kick-off Piala Dunia 2018 dimulai.

Inggris tergabung dalam Grup G di mana mereka akan berhadapan dengan Tunisia, Belgia, dan Panama.

(Baca juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Timnas Jerman di Fase Grup)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : Eveningstandard.com
REKOMENDASI HARI INI

Kabar Baik Hampiri Persib Jelang Lawan Asnawi dkk di ACL 2, Pencetak Gol ke Gawang Kevin Rey Mendoza Didepak

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136