Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Profil Denis Cheryshev, Pemain Buangan Real Madrid yang Jadi Penyelamat Timnas Rusia

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Jumat, 15 Juni 2018 | 00:24 WIB
Gelandang Rusia, Dennis Cheryshev, merayakan gol kedua yang dia cetak ke gawang Arab Saudi pada laga pembukaan Piala Dunia 2018 di Luzhniki Stadium, Kamis (14/6/2018).
FRANCISCO LEONG / AFP
Gelandang Rusia, Dennis Cheryshev, merayakan gol kedua yang dia cetak ke gawang Arab Saudi pada laga pembukaan Piala Dunia 2018 di Luzhniki Stadium, Kamis (14/6/2018).

Penampilan mentereng dari Denis Cheryshev turut mengantarkan timnas Rusia menang besar atas Arab Saudi pada laga perdana Piala Dunia 2018, Kamis (14/6/2018).

Pada laga yang digelar di Stadion Luzhniki, Moskow itu, timnas Rusia berhasil mencukur Arab Saudi dengan skor telak 5-0.

Dari lima gol yang dicetak tuan rumah, dua di antaranya adalah hasil dari sepakan Denis Cheryshev.

Pada laga itu, Cheryshev seakan muncul sebagai penyelamat timnas Rusia.

Bagaimana tidak, Rusia sempat kesulitan menjebol pertahanan Arab Saudi sebelum kemudian Cheryshev masuk sebagai pemain pengganti.

Pemain berusia 27 tahun itu masuk menggantikan Alan Dzagoev yang cedera hamstring pada menit ke-24.

Cheryshev kemudian bisa mencetak gol pada menit ke-43 dan pada penghujung babak kedua.

Di level klub, saat ini Cheryshev membela tim Liga Spanyol, Villareal.

Ia sudah berada disana sejak 2016 lalu setelah dibeli dari Real Madrid.

Karier Cheryshev di Real Madrid memang bisa dibilang tak membanggakan.

Cheryshev kecil mengawali karier di akademi Sporting Gijon di Spanyol, tempat ayahnya, Dmitri, dulu bermain sebagai pemain profesional pada 1996.

Ia kemudian pindah ke Burgos sebelum kemudian masuk akaedmi pemain muda Real Madrid pada tahun 2002 saat usianya 12 tahun.

Ia sempat membela tim Real Madrid B antara tahun 2009 sampai 2013 dimana ia tampil 109 kali.

Namun situasi berbeda ia dapati di tim senior Real Madrid.

Antara tahun 2012 sampai 2016, ia hanya dua kali tampil di La Liga untuk Madrid!

Itupun ia sempat dipinjamkan dua musim beruntun, ke Sevilla (2013-2014) dan Villareal (2014-2015), sebelum kemudian dipinjamkan ke Valencia pada paruh akhir musim 2015-2016.

(Baca juga: Sadio Mane, Korban Lionel Messi dalam Borok Popularitas UEFA)

Dibuang Real Madrid, pemain bertinggi 179 sentimeter itu ditampung Villareal yang jadi klubnya hingga sekarang.

Sepanjang kariernya, ia mengoleksi dua trofi di level klub, juara kasta kedua Liga Spanyol bersama Real Madrid B (2011-2012) dan Liga Europa bersama Sevilla (2013-2014).

Di timnas Rusia, ia menjalani debut pada November 2012 saat menghadapi Amerika Serikat pada partai persahabatan.

Sejauh ini, ia sudah 12 kali membela timnas dengan catatan dua gol, dua-duanya pada laga tadi malam kontra Arab Saudi.

Dengan cederanya Dzagoev, sepertinya Rusia masih sangat membutuhkan kekuatan Cheryshev pada laga-laga Rusia di Piala Dunia 2018 ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Thoriq Az Zuhri Yunus
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Satu Partner Cristiano Ronaldo Hilang, Al Nassr Akhirnya Kalah

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X