Sandra Olga kembali mewarnai sepak bola setelah menjadi presenter Piala Dunia 2018.
Ia menjadi presenter pada laga Brasil kontra Swiss yang digelar di Rostov Arena, Minggu (17/6/2018) waktu setempat atau Senin dini hari WIB.
Kehadiran Sandra Olga sebagai presenter Piala Dunia ini ternyata kembali menjadi sorotan netizen.
(Baca juga: Gagal Eksekusi Penalti, Ini 6 Meme Lionel Messi Vs Cristiano Ronaldo)
Terutama karena Sandra Olga sempat membuat kesalahan terkait informasi pemain Brasil dan Swiss.
Sandra Olga Salah menyebut Paulinho sebagai pemain Manchester City, di mana sebenarnya bermain untuk Barcelona.
Netizen yang menyadari kesalahan tersebut memberikan komentar kepada Sandra Olga melalui lini masa.
Berikut beberapa komentar netizen terkait penampilan Sandra Olga:
Baru kali ini nonton Piala Dunia di Trans TV. Tadi komentator Brasil vs Swiss sering kasih info yang salah. Lichtsteiner disebut gelandang bahkan nyebut Paulinho main bagus lagi gara-gara polesan Pep di Man City (kemudian diralat setelah commercial break), dan masih banyak lagi.
— Ardy Nurhadi Shufi (@ardynshufi) June 17, 2018
Gara-gara Sandra Olga belepotan ketika jadi presenter / komentator #WorldCup Netizen jadi pada ngebandingin dengan Tamara Geraldine, Terry Putri, Annisa Pohan hingga Donna Agnesia. pic.twitter.com/SMI57gQYsY
— Komisi Wasit (@MafiaWasit) June 17, 2018
Sandra Olga kelihatan minim pengetahuan sepakbolanya, kasihan Bung Joy ngomong sendirian seperti tak ada feedback. #fokuspialadunia2018 @TRANSTV_CORP #WorldCup2018
— supriyanta (@sitepu) June 17, 2018
"Paulinho karirnya diselamatkan oleh Pep Guardiola di City setelah gagal di Tottenham dan di China," ujar Sandra Olga.
Padahal paulinho pindahe neng Barcelona.
— Yustinus Andri (@_YustinusAndri) June 17, 2018
Rapopo, wong ayu nek kleru bebas, tetep tak anggep bener
There’s much sport journalist on that building who can be a better presenter with education than this girl. Really?
— Redzi Arya Pratama (@RedziAP) June 17, 2018
Paulinho asuhan pep dan main di man city?? Tolong konfirmasinya itu si sandra olga sama komentatornya lagi mabok lem apa gimana? @TRANSTV_CORP#Recehkanpialadunia
— A. Taher Arafat (@taherarafattt) June 17, 2018
Editor | : | Hery Prasetyo |
Sumber | : | twitter.com |
Komentar