Pelatih Timnas Tunisia, Nabil Maaloul menunjukkan gelagat yang aneh sebelum pertandingan melawan Belgia dimulai, Sabtu (23/6/2018).
Nabil Maaloul tak kuasa meneteskan air mata saat lagu kebangsaan Tunisia menggema di Spartak Stadium.
Pria berusia 56 tahun itu bahkan langsung mundur ke bench untuk menyeka air matanya.
Entah apa yang terlintas di benak Nabil Maaloul saat mendengar lagu kebangsaan Tunisoa dikumandangkan hingga sampai meneteskan air mata.
Para netizen di media sosial merasa jika air mata Maaloul merupakan firasat jika timnya akan kalah saat melawan Belgia.
(Baca juga: Paradoks Lionel Messi dan Hantu Diego Maradona)
Benar saja, Belgia langsung melibas habis Tunisia dalam laga tersebut dengan skor 5-2.
Lima gol Belgia dicatatkan atas nama Eden Hazard (menit 6-penalti, 51'), Romelu Lukaku (16', 45+4'), serta Michy Batshuayi pada menit ke-90.
Lima lesatan tersebut cukup untuk membungkam Tunisia yang mencetak dua gol pada menit ke-18 via sundulan Dylan Bronn, dan sontekan Wahbi Khazri (90+3').
Kekalahan tersebut membuat Tunisia harus angkat koper dari Piala Dunia 2018.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | twitter.com |
Komentar