Pembukaan kompetisi sepak bola akbar, Piala Dunia 2018, beberapa jam lagi. Pentas tersebut akan dibuka dengan menyajikan laga Rusia melawan Arab Saudi di Luzhniki Stadium, Rusia, Kamis (14/6/2018) malam WIB.
Sebanyak 32 negara yang menjadi peserta pentas akbar tersebut pun bersiap.
Pentas sepak bola akbar, Piala Dunia 2018, memikat seluruh penikmat sepak bola, termasuk para pesepak bola di Indonesia.
Salah satunya Awan Setho. Kiper Bhayangkara FC itu pun memiliki tim yang ia dukung pada pentas sepak bola akbar musim ini.
Awan Setho rupanya mendukung Jerman untuk bisa menyabet gelar paling bergengsi dalam kompetisi sepak bola dunia.
(Baca Juga: Berawal dari Hobi, Kepala Desa Ini Bangun Lapangan di Ketinggian yang Sempat Jadi Arena Persiapan Borneo Fc)
Meski ia berprofesi sebagai kiper, bukan karena sosok Neuer, namun karena Toni Kroos yang jadi alasan Awan memilih Jerman.
"Saya senang Timnas Jerman karena ada Kroos. Permainan dia di lapangan sangat enak ditonton dan jadi roh serangan maupun motor di lini tengah," ungkap Awan Setho kepada BolaSport.com, Kamis (14/6/2018).
Kiper berusia 22 tahun itu pun hanya menegaskan peluang Jerman untuk kembali juara.
""Yang penting saya menjagokan Jerman kembali juara dunia tahun ini," ujarnya sembari bergurau.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar