Timnas Argentina berhasil mengamankan langkah ke fase gugur setelah menang 2-1 atas Nigeria pada babak penyisihan grup di Saint Petersburg Stadium, Selasa (26/6/2018) waktu setempat atau Rabu (27/6/2018) dini hari WIB.
Laporan Firzie A. Idris dan Herka Yanis Pangaribowo, langsung dari Saint Petersburg, Rusia
Menuju ke babak 16 besar Piala Dunia 2018, Argentina harus melalui langkah yang cukup sulit terlebih dulu.
Pada pertandingan pertama Grup D, Argentina harus puas dengan hasil imbang 1-1 kala melawan Islandia.
Sementara itu, pada pertandingan kedua, tim berulukan La Albiceleste itu kalah 0-3 dari Kroasia.
(Baca Juga: Lechia Gdansk Tak Izinkan Egy ke Piala AFF? Ini Kata Indra Sjafri)
Kemenangan yang diperoleh tim asuhan Jorge Sampaoli itu pada pertandingan terakhir, membuat fan kehabisan kata.
"Pertandingan tadi sangat sulit, saya tidak bisa berkata-kata tetapi, terima kasih Messi, Messi yang terbaik," kata Huagin, salah satu fan Argentina kepada BolaSport, selepas pertandingan, Rabu (27/6/2018) dini hari WIB.
Argentina Menang, Jorge Sampaoli Dicaci Penonton dan Dicueki Para Pemainnya https://t.co/2YzKOiYDHx
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 26 Juni 2018
Fan asal Argentina yang datang langsung ke Rusia itu juga meyakini ini saatnya bagi Lionel Messi dan kawan-kawan untuk memamerkan taringnya pada Piala Dunia 2018.
"Saya pikir Argentina akan melaju hingga ke babak final," ujarnya.
Argentina mengakhiri fase grup sebagai runner up grup D dengan koleksi 4 poin.
Argentina Lolos ke 16 Besar, Lionel Messi Singgung Campur Tangan Tuhan https://t.co/nrt9aeAxpx
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 27 Juni 2018
Tim Tango tertinggal 5 poin dari Kroasia di puncak klasemen dan unggul 1 poin dari Nigeria di tempat ketiga.
Lionel Messi dkk bakal bersua juara grup C, yaitu Prancis, di laga 16 besar, Sabtu (30/6/2018) di Kazan Arena, Kazan.
(Baca Juga: Usai Saksikan Kemenangan Argentina, Diego Maradona Dilarikan ke Rumah Sakit)
Editor | : | Kautsar Restu Yuda |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar