Dimulai pada 14 Juni 2018, putaran final Piala Dunia 2018 di Rusia sudah menggelar 44 pertandingan. Tersisa empat laga untuk menuntaskan total 48 pertandingan di fase grup.
Tercatat 116 gol telah tercipta di Rusia hingga Rabu (27/6/2018).
Nama Harry Kane bertengger di puncak daftar pencetak gol terbanyak sementara dengan total 5 gol dari 2 laga yang sudah dijalani bersama timnas Inggris.
Di belakangnya menguntit nama Cristiano Ronaldo (Portugal) dan Romelu Lukaku (Belgia).
Hal menarik adalah keberhasilan trio penyerang Paris Saint Germain (PSG) untuk mencetak gol di Piala Dunia 2018.
Kylian Mbappe menyumbang satu gol kemenangan untuk Prancis atas Peru di matchday kedua Grup C.
Neymar (Brasil) juga mencatatkan namanya di papan skor di masa injury time pada matchday kedua kala Brasil mengalahkan Kosta Rika dengan skor 2-0.
Rekan seklub kedua pemain di atas di PSG, yakni Edinson Cavani, akhirnya juga mencetak gol untuk Uruguay saat menekuk tuan rumah Rusia dengan skor 3-0.
Menariknya, keberhasilan trio penyerang PSG tersebut juga diikuti trio penyerang Barcelona.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar