Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2017 akan digelar di Glasglow, Skotlandia pada (21-27/7/2017). Tiga Minggu menjelang perhelatan bulu tangkis paling bergengsi di dunia tersebut, muncul berbagai wacana pemain unggulan.
Di jejaring sosial Indonesia yang kerap membahas bulu tangkis, muncul diskusi pemain unggulan tunggal putra di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2017.
Dilansir BolaSport.com dari akun Instagram @badmintalk_com, ada delapan pemain unggulan tunggal putra di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2017.
Delapan pemain unggulan tersebut adalah Son Wan Ho (Korea Selatan), Lee Chong Wei (Malaysia), Victor Axelsen (Denmark), Shi Yuqi (China), Chen Long (China), Chou Tien Chen (Taiwan), Lin Dan (Taiwan), dan Kidambi Srikanth (India).
Dapat dilihat, dari delapan pemain unggulan tunggal putra Indonesia, tidak ada satu pun yang berasal dari Indonesia.
Warganet yang mengetahui tidak ada pemain unggulan tunggal putra yang berasal dari Indonesia turut berkomentar.
Akun yang beralamat @kelvin_curious menuliskan komentar, "Sama sekali tidak ada pemain Indonesia."
Di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2017, Indonesia mengirimkan tiga nama yang mewakili tunggal putra.
Tiga nama tersebut adalah Anthony Ginting, Tommy Sugiarto, dan Sony Dwi Kuncoro.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : |
Komentar