Timnas putra basket Indonesia terus melakukan persiapan jelang menghadapi SEA Games 2017 yang akan digelar di Kuala Lumpur, Malaysia.
Sebanyak 13 pebasket Indonesia diberangkatkan ke Lithuania untuk melakukan training center (TC) dan beberapa uji tanding di sana.
Tim basket Indonesia akan berada di Kaunas, Lithuania mulai dari 25 Juli - 9 Agustus 2017
Ini merupakan TC ke luar negeri yang kedua bagi anak asuh pelatih Wahyu Widayat Jati.
Sebelumnya, timnas basket putra Indonesia sempat melakukan TC di Amerika Serikat pada bulan Juni.
(Baca juga: Apa Kabar Tim Nasional Basket Putra Indonesia di Lithuania?)
Mario Wuysang dkk sudah melakukan 4 scrimmage game selama di Lithuania.
Dari 4 pertandingan uji coba yang sudah dihadapi, timnas Indonesia mencatat 2 kemenangan dan 2 kali kalah.
Pada Kamis (3/8/2017), timnas Indonesia mengadakan pertandingan uji coba melawan tim basket profesional asal Lithuania.
Berikut hasil uji tanding timnas putra basket Indonesia yang berhasil dihimpun tim BolaSport.com:
Estonia vs Indonesia 95:52
Atleto vs Indonesia 75:85
Atleto vs Indonesia 82:95
Panevezys City Team vs Indonesia 78:56
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | Instagram/@hitestarena |
Komentar