Mo Farah sudah mendapatkan 1 keping medali emas di kejuaraan Dunia atletik 2017.
Medali itu didapatkan Mo Farah pada Sabtu (5/8/2017) di nomor lari jarak jauh 10.000 meter pria.
Seminggu berselang, Sir Mohamed Muktar Jama Farah memiliki peluang untuk meraih medali emas kedua di ajang kejuaraan yang diselenggarakan di Olympic Stadium London, Inggris itu.
Sabtu(12/8/2017), pelari berusia 34 tahun itu akan berlaga di nomor lari jarak jauh 5.000 meter putra.
Ajang ini juga akan menjadi laga pamungkas Mo Farah sebelum pensiun dari dunia atletik.
(Baca juga: Mo Farah Kemungkina Besar Akan Pensiun dengan Indah)
Mimpi Mo Farah mendapatkan medali emas kedua di London akan mendapat hadangan dari 2 pelari Ethiopia, Selemon Barega dan Muktar Edris.
Catatan waktu terbaik Mo Farah untuk nomor 5.000 m di tahun 2017 adalah 13 menit lebih 0,7 detik.
Capaian Mo Farah itu lebih lambat dari Selemon Barega yang berhasil membukukan catatan waktu 12:55,58.
Sementara itu, Muktar Edris masih menjadi yang tercepat di nomor lari 5.000 meter pria pada tahun 2017. Pelari 23 tahun itu berhasil menyelesaikan lomba lari jarak 5 Km dalam waktu 12 menit 55,23 detik.
Mo Farah masih memiliki peluang karena di antara 15 peserta nomor lari 5.000 m pria, pelari kelahiran Somalia ini memiliki rekor catatan waktu terbaik yaitu 12:53,11.
Perlombaan terakhir Mo Farah ini dijadwalkan berlangsung pada Minggu (13/8/2017) dini hari, pukul 02.20 WIB.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | IAFF.org |
Komentar