Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEA Games 2017: Adu Bogem di Polo Air Putra

By Persiana Galih - Jumat, 18 Agustus 2017 | 11:55 WIB
Pertandingan polo air putra antara Indonesia versus Singapura di SEA Games 2017 yang berlangsung di National Aquatic Centre, Bukit Jalil, Malaysia, Jumat (18/8/2017).
HERKA YANIS/BOLASPORT.COM
Pertandingan polo air putra antara Indonesia versus Singapura di SEA Games 2017 yang berlangsung di National Aquatic Centre, Bukit Jalil, Malaysia, Jumat (18/8/2017).

 Seperti telah diprediksi sebelumnya, pertandingan antara tim polo air putra Indonesia vs Singapura berjalan alot. Kedua tim kejar mengejar poin hingga peristiwa saling pukul pun terjadi.

Laporan langsung Persiana Galih dari Kuala Lumpur,  Malaysia.

Pertandingan antara Indonesia vs Singapura digelar di National Aquatic Centre, Bukit Jalil, Malaysia, Jumat (18/8/2017).

Di babak pertama, Singapura langsung bermain agresif.

Strategi tersebut jitu membuat Indonesia kewalahan, hingga babak pertama berakhir 2-0.

Selanjutnya, di babak kedua, Indonesia belum menemukan formula tepat untuk menahan gempuran Singapura.

Walhasil, bukannya membalikkan keadaan, timnas polo air putra justru kembali kebobolan satu gol hingga skor menjadi 3-0.

Tetapi, Milos Sakovic bukan pelatih kacangan. Ia segera merombak tim inti, dan menurunkan strategi yang tepat.

Kali ini, di babak ketiga, timnas terlihat lebih santai sehingga alur serangan mereka lebih efektif.

Strategi Milos jitu membuat Indonesia membalikkan keadaan dalam satu babak saja, hingga pertandingan berakhir 3-3.

Dalam kondisi seperti itu, praktis babak empat adalah waktu mati-matian kedua tim.

Namun, Indonesia masih sempat bermain tenang hingga bisa menambah gol menjadi 4-3.

Dalam situasi tertinggal, Singapura bermain lebih ngotot. Tak heran jika mereka melakukan segala cara demi bangkit dari ketertinggalannya.

Tiga menit sebelum pertandingan berakhir, Bebby Willy Eka Paksi (Indonesia) dan Samuel Moses Yu Nan-Feng (Singapura) terlibat pertengkaran.

Kala itu, Samuel yang tepat berada di depan gawang Indonesia dijaga ketat oleh Bebby.


Laga ketat antara tim polo air putra Indonesia versus Singapura di SEA Games 2017 yang berlangsung di National Aquatic Centre, Bukit Jalil, Malaysia, Jumat (18/8/2017).(HERKA YANIS/BOLASPORT.COM)

Menurut pengakuan beberapa pemain Indonesia, di dalam air, Samuel terus-terusan memukul Bebby agar ia punya ruang tembak.

Tetapi, Bebby tak sedikit pun gentar. Ia bertahan, hingga akhirnya memukul punggung Samuel.

Samuel pun memberi perlawanan hingga membuat keadaan ricuh seketika.

Wasit sempat menghentikan pertandingan puluhan detik, sekaligus mengusir kedua pemain dari kolam.

Menurut kapten Indonesia, Rezza Auditya Putra, pertengkaran seperti itu biasa terjadi.

“Biasalah, adrenalin cowok-cowok olahraga,” kata dia. “Apalagi polo air kan body contact.”

Skor masih 4-3, sebelum akhirnya Ang An Jun, pemain Singapura, menembakkan gol terakhir hingga membuat pertandingan imbang 4-4.

Skor tersebut bertahan hingga laga usai.


Duel pemain polo air putra Indonesia vs Singapura yang berkesudahan 4-4 di National Aquatic Centre, Bukit Jalil, Malaysia, Jumat (18/8/2017).(HERKA YANIS/BOLASPORT.COM)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Fokus ke Ole Romeny, Ketum PSSI Akui Belum Diskusi dengan Mauro Zijlsta soal Naturalisasi Bela Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X