Unggulan kedua tunggal putri bulu tangkis SEA Games 2017, Fitriani, harus mengakui keunggulan wakil Malaysia, Goh Jin Wei, dalam tiga game.
Fitriani sempat unggul dan merebut game pertama dengan skor 21-13.
Namun di game kedua dan ketiga, poin FItriani terhenti di angka 15 dan 12.
Fitriani kalah 21-13, 15-21, dan 12-21 dalam 58 menit.
Dengan hasil ini, Goh Jin Wei memperlebar rekor kemenangan atas Fitriani menjadi 4-0.
Pertemuan pertama mereka terjadi pada Singapore International Series 2015.
Kala itu Fitriani kalah 21-17, 9-21, dan 8-21.
Pada dua pertemuan selanjutnya, Fitriani tak berhasil mempersempit jarak rekor pertemuan denga Goh Jin Wei.
Fitriani kalah di pertemuan Syed Modi Internasional Badminton Championships 2016 dan Orleans International 2016.
Bertemu untuk keempat kalinya di perempat final bulu tangkis SEA Games 2017, Fitriani kembali harus menerima kekalahan dari Goh Jin Wei.
Fitriani yang merupakan tunggal putri utama Indonesia takluk di tangan wakil Malaysia tersebut pada Minggu (27/8/2017) dengan skor 21-13, 15-21, dan 12-21.
Editor | : | Ignatius Wijayatmo |
Sumber | : | bwfbadminton.com |
Komentar