Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Spanyol Vs Italia - Dukungan dari Luar Angkasa untuk Tim Azzurri

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Sabtu, 2 September 2017 | 06:14 WIB
Penyerang timnas Italia, Citadin Martins Eder (tengah), melakukan selebrasi bersama rekan setimnya seusai mencetak gol ke gawang Liechtenstein dalam laga Kualifikasi Piala DUnia 2018 di Stadion Dacia Arena, Udinese, Italia, pada 11 Juni 2017.
MARCO BERTORELLO/AFP
Penyerang timnas Italia, Citadin Martins Eder (tengah), melakukan selebrasi bersama rekan setimnya seusai mencetak gol ke gawang Liechtenstein dalam laga Kualifikasi Piala DUnia 2018 di Stadion Dacia Arena, Udinese, Italia, pada 11 Juni 2017.

Spanyol akan melakoni laga penting saat menghadapi Italia pada laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa.

Pertandingan tersebut akan dilangsungkan di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Minggu (3/9/2017) pukul 01.45 WIB.

Jelang laga, skuat Italia mendapat pesan penyemangat dari luar angkasa.

Astronot asal Italia, Paolo Nespoli, yang sedang berada di International Space Station (ISS) tak akan melewatkan pertandingan tersebut dan memberikan ucapan semangat bagi tim asuhan Gian Piero Ventura tersebut.

"Saya yakin semua orang Italia akan mendukung tim nasional besok," ujar Nespoli melalui video yang ia unggah dari stasiun luar angkasa tersebut.

"Saya putuskan untuk mengenakan seragam timnas yang diberikan oleh Presiden Asosiasi Sepak Bola Italia sebelum saya berangkat dalam misi ini," ujar pria 60 tahun tersebut.

Nespoli juga memuji pelatih Ventura yang ia anggap meramu skuat yang pas dengan kombinasi pemain muda dengan pemain berpengalaman yang sudah terlebih dahulu membela timnas Italia.

(BACA JUGA: Penyerang Gaek Sampdoria Ini Pimpin Daftar Top Scorer Aktif Liga Italia, di Mana Higuain dan Icardi?)

Selain itu, Nespoli mengingatkan kepada para pemain Italia untuk tak bermain individualistis dan lebih mementingkan kebutuhan tim untuk meraih kemenangan.

"Saya mengucapkan selamat berjuang untuk timnas Italia besok, dan dari luar angkasa, forza Azzurri!" pungkas Nespoli.

Spanyol dan Italia kini sama-sama berada di puncak klasemen Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa dengan 16 poin dari enam pertandingan.

Hanya juara grup yang akan langsung lolos ke Piala Dunia sedangkan runner-up grup bisa berharap untuk lolos melalui babak play-off.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Youtube.com/user/FIGC
REKOMENDASI HARI INI

Pelatih NEC Nijmegen Puji Calvin Verdonk di Tengah Perebutan Starter Bek Kiri dengan Bek Timnas Belanda

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Bali United
9
20
2
Borneo
9
18
3
Persebaya
9
18
4
Persib
8
16
5
PSM
9
16
6
Persija Jakarta
9
15
7
Persik
8
14
8
Persita
9
14
9
Arema
9
12
10
PSBS Biak
9
12
Klub
D
P
1
Barcelona
11
30
2
Real Madrid
11
24
3
Villarreal
11
21
4
Atlético Madrid
11
20
5
Athletic Club
11
18
6
Real Betis
11
18
7
Mallorca
11
18
8
Osasuna
11
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Sevilla
11
15
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X