Selain Korea Open 2017, bulan September juga akan diwarnai turnamen bulu tangkis level superseries di Negeri Sakura, Jepang.
Japan Open 2017 dilaksanakan pada 19-24 September 2017 di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Shibuya, Tokyo, Jepang.
Indonesia mengirim 28 perwakilan pada Jepang Terbuka 2017.
Delegasi tersebut terdiri dari 6 tunggal putra, 5 tunggal putri, 6 ganda putra, 3 ganda putri, dan 8 ganda campuran.
Jumlah ini lebih banyak ketimbang atlet yang turun pada Korea Open 2017 yang digelar pada 12-17 September 2017.
Berikut ini daftar pemain Indonesia yang turun pada Jepang Terbuka 2017, 19-24 September 2017:
Tunggal putra
- Jonatan Christie
- Anthony Sinisuka Ginting
- Ihsan Maulana Mustofa
- Sony Dwi Kuncoro
- Tommy Sugiarto
- Yehezkiel Fritz Mainaky
Tunggal Putri
- Fitriani
- Gregoria Mariska Tunjung
- Debora Rumate Vehrenica
- Lyanny Alessandra Mainaky
- Rusydina Antardayu Riodingin
Ganda Putra
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
- Berry Angriawan/Hardianto
- Angga Pratama/Ricky Karandasuwardi
- Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo
- Hendra Setiawan/Tan Boon heong (Indonesia/Malaysia)
- Maftuki Muhammad/Habibi Zulfauzi
Ganda Putri
- Greysia Polii/Apriani Rahayu
- Rosyita Eka Putri Sari/Ni Ketut Mahadewi Istarani
- Keshya Nurvita Hanadia/Devi Tika Permatasari
Ganda Campuran
- Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir
- Praveen Jordan/Debby Susanto
- Edi Subaktiar/Gloria Emanuelle Widjaja
- Mohamad Arif Abdul Latif/Rusydina Antardayu Riodingin (Malaysia/Indonesia)
- Yehezkiel Fritz Mainaky/Lyanny Alessandra Mainaky
- Maftuki Muhammad/Keshya Nurvita Hanadia
- Duthree Gigih Belatma/Debara Rumate Vehrenica
- Habibi Zulfauzi/Devi Tika Permatasari
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | instagram.com/badminton.ina |
Komentar