Andrea Iannone tidak mampu dengan mudah meraih hasil bagus di seri ke-13 MotoGP di Sirkuit Misano, San Marino.
Alih-alih mampu bersaing di posisi terdepan, Iannone justru tampil melempem pada sesi latihan bebas dan terjerembab di posisi ke-21 saat sesi kualifikasi.
"Sesungguhnya saya tidak tahu apa yang sedang terjadi. Kami mengalami kesulitan besar," kata Iannone seperti dilansir BolaSport.com dari Suzuki-Racing.
Hasil kualifikasi ini merupakan pencapaian terburuk Andrea Iannone di MotoGP musim ini.
We struggled today but tomorrow is the race! @Rins42 @andreaiannone29 @MotoGP pic.twitter.com/yORE05HeUV
— Team SUZUKI ECSTAR (@suzukimotogp) September 9, 2017
"Saya tidak bisa membalap seperti biasanya. Saya tidak pernah selambat ini," kata Iannone.
Banyaknya masalah-masalah kecil pada motornya menjadi alasan Andrea Iannone soal penampilan buruknya musim ini.
Saat ini Andrea Iannone masih tertahan di peringkat ke-16 dan belum pernah sekalipun meraih podium.
Hasil musim ini berbanding terbalik dengan pencapaian sebelumnya saat masih bersama tim Ducati.
Editor | : | Ignatius Wijayatmo |
Sumber | : | suzuki-racing.com |
Komentar