Langkah timnas U-19 menyusul Malaysia dan Thailand ke babak semifinal pun harus tertunda.
Pasalnya timnas U-19 Indonesia tak bisa manfaatkan memomentum saat laga lawan Vietnam pada Senin (10/9/2017) 15.30 WIB.
Anak asuhan Indra Sjafri harus mengakui keunggulan Vietnam dengan skor telak, 3-0.
Gol Vietnam dicetak melalui Le Van Nam pada menit ke-41 dan 45, menit ke-85 dicetak oleh Bui Hoang Viet.
(Baca Juga: Klasemen Sementara Piala AFF U-18 - Kalahkan Indonesia, Vietnam Pastikan Tiket Semifinal)
Sementara laga lainnya di grup B antara Myanmar vs Filipina akan bertanding pada Senin (11/9/2017) malam pukul 18.30 WIB.
Timnas U-19 Indonesia harus memainkan laga akhir melawan Brunei untuk penentuan lolos ke babak semifinal Piala AFF U-18.
Laga antara Brunei vs Indonesia akan diselenggarakan di Stadion Thuwunna pada Rabu (13/9/2017) pukul 15.00 WIB.
Statistik Akhir Pertandingan
Indonesia 0-3 Vietnam
Tetap semangat, Garuda Muda!!
— Labbola (@labbola) 11 September 2017
#TimNasDay #TimNasStats #AFFU18 #INAvsVIE pic.twitter.com/OTYI9theB4
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | BolaSport.com dan labbola |
Komentar