Lee Chong Wei tidak memungkiri jika kekalahan pada putaran pertama Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2017 yang digelar di Glasgow, Skotlandia, bulan Agustus lalu masih sulit untuk dilupakan.
Kala itu, Lee Chong Wei dikalahkan pemain Prancis, Brice Leverdez yang tidak menjadi unggulan.
Dilansir BolaSport.com dari Badminton Planenet, Lee Chong Wei merasakan kesulitan untuk menerima kekalahan itu pada awalnya.
"Saya kesulitan untuk menerima kenyataan ini pada awalnya, terutama setelah saya bekerja keras dan memberikan segalanya untuk mempersiapkan kejuaraan," kata Lee Chong Wei.
Untungnya, pemain Malaysia ini mendapat dukungan luar biasa dari keluarga dan para penggemarnya.
"Setelah kembali dari Glasgow, saya tidak menyentuh raket dan menonton pertandingan bulu tangkis."
"Saya hanya menghabiskan waktu bersama keluarga, berolahraga, duduk santai, dan rileks," ujar pria berusia 34 tahun itu.
(Baca juga: Ini yang Dilakukan Lee Chong Wei Setelah Gagal Raih Gelar Juara Dunia Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2017)
Meski begitu, Lee Chong Wei pun mencoba bangkit untuk menghadapi kenyataan dan memutuskan untuk kembali bersemangat.
Chong Wei pun bersiap untuk bertanding lagi dalam Korea Open 2017.
Sayangnya, pada hari pertama Korea Open 2017, yakni tanggal 12 September 2017, mantan pemain nomor 1 dunia asal Malaysia tersebut membuat keputusan untuk mundur.
Sampai dengan saat ini, penyebab keputusan mundurnya pun belum diketahui.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | Badmintonplanet.com |
Komentar