Liverpool hingga saat ini dikenal sebagai salah satu tim paling sukses di Inggris.
Meski telah lama tidak memenangi gelar Liga Inggris, Liverpool adalah tim dengan koleksi gelar Liga Champions terbanyak di Inggris.
Liverpool terakhir kali menjuarai Liga Champions musim 2004/2005.
Kala itu Liverpool secara dramatis mengalahkan AC Milan di babak adu Penalti.
Walaupun belum menjuarai Liga Champions sejak saat itu, ada beberapa eks pemain Liverpool yang memenangi.
Dilansir BolaSport.com dari Standard, ada 6 pemain yang menjuarai Liga Champions setelah meninggalkan Liverpool sejak tahun 2009.
6. Xabi Alonso
Xabi Alonso dibeli Liverpool dari Real Sociedad pada tahun 2004.
Alonso kemudian meninggalkan Liverpool menuju Real Madrid pada tahun 2009.
Sempat menangi Liga Champions bersama Liverpool, Alonso kembali mengulangi prestasi itu bersama Real Madrid tahun 2014.
Alvaro Arbeloa masih menjadi pemain Deportivo la Coruna saat dibeli Liverpool pada tahun 2007.
Real Madrid menjadi pelabuhan karier selanjutnya bagi Alvaro Arbeola pada tahun 2009.
Arbeloa kemudian merasakan gelar juara Liga Champions pada tahun 2014 dan 2016.
Un @realmadrid @valenciacf en el Santiago Bernabéu siempre será especial para nuestro capitán. #Arbeloa #OhcapitanMicapitan # pic.twitter.com/A6hpcFrNG0
— Best of You (@bestofyou) August 27, 2017
4. Javier Mascherano
Javier Mascherano menarik minat Liverpool yang kemudian membelinya dari West Ham United pada tahun 2008 setelah sempat dipinjam semusim.
Pemain asal Argentina itu kemudian mencoba tantangan baru dengan pindah ke Barcelona pada tahun 2010.
Pada gelaran Liga Champions musim 2010-2011 dan 2014-2015 Mascherano rasakan gelar bersama Barcelona.
Raul Meireles bermain untuk Liverpool pada tahun 2010 setelah pindah dari Porto.
Hanya bertahan setahun, Meireles kemudian berlabuh ke Chelsea.
Bersama Chelsea, pemain asal Portugal itu memenangi gelar Liga Champions pada musim 2011-2012.
On this day: 2011 - Raul Meireles made his @ChelseaFC debut. #CFC #Chelsea @OficialMeireles pic.twitter.com/WeXbyBW2lL
— Chad (@ChelseaChadder) September 10, 2017
Fernando Torres sempat menjadi pujaan di Anfield setelah didatangkan dari Atletico madrid pada tahun 2007.
Fernando Torres kemudian justru pindah menuju Chelsea pada tahun 2011.
Bersama Raul Meireles, Fernando Torres berhasil menangi gelar Liga Champions pada musim 2011-2012.
1. Luis Suarez
Luis Suarez masih berusia 24 tahun saat didatangkan Liverpool dari Ajax Amsterdam.
Tampil baik bersama liverpool, Suarez akhirnya pindah menuju Barcelona pada tahun 2014.
Bersama Barcelona Luis Suarez menangi gelar liga Champions musim 2014-2015.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | standard.co.uk |
Komentar