Indonesia mengirim dua tunggal putra pada semifinal Korea Terbuka 2017, Jumat (15/9/2017).
Pada partai perempat final, Jumat (15/9/2017), Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie menuntaskan tugas dengan baik dan melaju ke babak 4 besar.
Anthony Sinisuka Ginting akan bersua unggulan satu asal Korea Selatan, Son Wan-ho.
Sedangkan, Jonatan Christie bertemu dengan wakil Taiwan, Wang Tzu Wei.
Semifinal Korea Open 2017 menjadi pertemuan perdana bagi Anthony Sinisuka dan Son Wan-ho.
Di sisi lain, Jonatan Christie memiliki tugas berat jika ingin mempersempit rekor pertemuan dengan sang lawan.
Tiga kali bersua dengan unggulan ketujuh Korea Terbuka 2017, Jonatan belum sekali pun menikmati kemenangan.
(Baca Juga: Korea Open 2017 - Menang Mudah, Praveen Jordan/Debby Susanto Ditunggu Ganda Jerman)
Pertemuan terakhir Jonatan dan Wang Tzu Wei terjadi di Badminton Asia Championships 2016.
Kala itu, Wang Tzu Wei menang rubber game dengan skor 21-9, 15-21, dan 21-18.
Semifinal Korea Open 2017 dilaksanakan di SK Handball Stadium, Seoul, Korea Selatan, pada Sabtu (15/9/2017).
Kompas TV akan menayangkan secara langsung pertandingan tersebut mulai pukul 09.00 WIB.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | bwfbadminton.com |
Komentar