Kesempatan Arema FC U-19 untuk lolos ke babak 8 besar akhirnya tertutup setelah hanya mampu bermain imbang tanpa gol dengan Bali United dalam laga Grup 2 Liga 1 U-19 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Sabtu sore (16/9/2017).
Bali United U-19 memulai menit-menit awal babak pertama dengan membangun serangan ke pertahanan Arema FC
Tidak butuh waktu lama bagi Arema FC untuk lepas dari tekanan Bali United.
Pada menit kelima, gelandang serang mereka Aldo Hernando memberikan umpan matang pada Afrido Tegar yang berada di depan gawang.
Namun, sepakan Afrido masih melebar tipis dari gawang Bali United yang dikawal oleh I Gede Dida Diatmika.
Serangan kembali dibangun oleh Arema FC U-19, kali ini Heru Wicaksono lepas dari kawalan pemain belakang Bali United.
Hanya, bola masih melesat tipis dari sisi kanan gawang Bali United.
Bali United coba mencari celah di pertahanan Arema FC. Pada menit ke-25, Daniel Permana melakukan tembakan keras dari luar kotak penalti.
Bola dengan mudah ditangkap oleh kiper Arema FC, Andriyas Francisco.
(Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Kalah dan Absen Bikin Gol Selama 5 Pekan, Rekor Terburuk dalam Sejarah Tercipta)
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar