Pelatih Barito Putra U-19, H. Ismeri tetap menargetkan tiga poin kontra Persegres Gresik United U-19 di Stadion Petrokimia, Gresik, Minggu (17/9/2017).
Membawa 18 pemain dan tidak ada yang absen, Ismeri mengaku tetap menargetkan tiga poin meski timnya sudah memastikan diri lolos ke babak 16 besar.
"Kami berada di peringkat dua dan sudah pasti lolos 18 besar, tetapi tetap kami menargetkan tiga poin di Gresik," kata Ismeri.
Ismeri berharap pemainnya tetap fokus dan berkonsentrasi untuk memenuhi target tiga poin.
Karena itu, pada laga nanti dirinya tetap akan menurunkan pemain inti.
Sementara itu, asisten pelatih, Persegres Gresik United U-19, Andik Ardiansyah, menyebut duel kontra Barito menjadi laga yang harus dimenangkan timnya.
(Baca Juga: Manajemen Bali United Adakan Kumpul Bareng Komunitas Suporter Semeton Dewata)
Sebab, dengan kemenangan asa Persegres untuk lolos menjadi peringkat tiga terbaik akan terjaga meski peluang sedikit.
"Untuk peluang tetap ada meski sedikit, kami tetap akan bermain fight jika memang akan head to head dengan Persela," kata Andik saat jumpa awak media, Sabtu (16/9/2017)
(Baca Juga: Legenda Inggris Tantang Striker Manchester City Cetak 30 Gol Musim ini)
"Ya, karena selisih dengan Persela hanya dua poin. Jadi, kami harus menang untuk merebut posisi tiga terbaik," ucapnya.
Editor | : | Weshley Hutagalung |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar