Pebalap tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi, dikabarkan sudah dapat beraksi di atas motor pasca-cedera patah kaki yang dialami.
Pebalap asal Italia ini melakukan tujuh sampai delapan putaran saat tes di Sirkuit Misano, Senin (18/9/2017).
Valentino Rossi melakukan tes menggunakan motor superbike Yamaha R1.
(Baca juga: Peluang Valentino Rossi Comeback Lebih Cepat ke MotoGP 2017 Itu Ada)
Uji coba ini dilakukan hanya 18 hari setelah melakukan operasi.
Sebelumnya dokter menganjurkan Valentino Rossi untuk beristirahat paling tidak selama 40 hari untuk masa pemulihan.
"Valentino Rossi menyelesaikan tujuh atau delapan putaran sebelum hujan mulai turun," kata Graziano Rossi seperti dikutip BolaSport.com dari Motorsport.
Meskipun berhasil melakukan beberapa putaran, ayah Valentino Rossi ini mengatakan jika anaknya merasakan sakit pada kaki kanannya.
"Saya diberitahu bahwa Rossi merasakan sakit pada kaki kanan. Setelah melakukan beberapa putaran, dia tidak dapat menentukan apakah bisa kembali di Aragon atau tidak."
(Baca juga: Pulih Lebih Cepat, Valentino Rossi Sudah Jalani Sesi Uji Coba di Sirkuit Misano)
Pria pemilik sembilan gelar juara dunia tersebut juga dijadwalkan melakukan tes pada hari Selasa (19/9/2017).
Sementara keputusan untuk ikut serta dalam MotoGP Aragon akan ditentukan pada hari Rabu (20/9/2017).
Valentino Rossi baru saja melewatkan MotoGP San Marino (10/9/2017), yang membuat dirinya tertinggal 42 poin dari Marc Marquez dan Andrea Dovizioso.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | Motorsport.com |
Komentar