Langkah ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Debby Susanto, masih belum terhentikan di Japan Open Super Series 2017.
Usai pertandingan perempat final melawan pasangan Taiwan, Wang Chi Lin/Lee Chia Hsin, Praveen/Debby memastikan diri ke babak semifinal.
Praveen/Debby berhasil menang lewat rubber game dengan skor 18-21, 21-18, 21-16.
Tercatat ini merupakan pertemuan keduan antara Praveen/Debby dan Wang/Lee.
Pertemuan pertama mereka terjadi di Swiss Open 2017.
Kala itu, Praveen/Debby berhasil menang dengan skor 21-11,17-21, 21-17.
Baca Juga:
- Japan Open 2017 - Hasil Lengkap Pertandingan Tanggal 22 September 2017, Indonesia Kirim 2 Wakil ke Semifinal
- Japan Open 2017 - Menang Mudah dari Pasangan Denmark, Marcus/Kevin Cuma Punya Resep Ini
Setelah pertandingan, Praveen/Debby mengungkapkan perasaannya mereka.
"Game pertama kami sudah unggul, tetapi kami lengah dan terbawa gaya permainan mereka," kata Jordan dikutip BolaSport.com dari Badminton Indonesia.
Setelah kekalahan di game pertama dengan skor 18-21, Parveen/Debby mulai memberikan tekanan di game kedua dan ketiga.
Editor | : | Ignatius Wijayatmo |
Sumber | : | badmintonindonesia.org, Twitter.com/KompasTV |
Komentar