Video game sepak bola FIFA 18 akan segera dirilis di Indonesia pad tanggal 29 September 2017.
Seiring dengan dirilisnya game FIFA 18, turnamen liga virtual sepak bola di Indonesia juga akan segera diadakan.
Seperti diketahui, FIFA memberikan fitur bertanding secara online 11 orang melawan 11 orang yang dinamakan virtual pro.
Para pemain akan merasakan bermain sepak bola di sebuah tim tetapi di dalam bentuk virtual.
(Baca Juga: Sudah Tahu di Indonesia Ada Liga Indonesia Versi Virtual? Di Sini Tempatnya)
Turnamen yang diberi nama Indonesia Virtual Pro League (IVPL) akan memulai turnamen mereka pada tanggal 20 Oktober 2017.
Turnamen ini terdiri dari 2 divisi yang terdiri dari divisi 1 dan divisi 2.
Kedua divisi tersebut masing-masing berisi 10 klub lokal Indonesia.
Yang membuat semakin spesial di turnamen IVPL ini adalah mereka sudah berafiliasi dengan laman asal Australia EGN-Gaming.com.
Dengan afiliasi tersebut, sistem dari IVPL akan semakin rapi terdata di laman tersebut.
Editor | : | Bagaskara Setyana Adhie Perkasa |
Sumber | : | Indonesiavirtualproleague.com |
Komentar