Liga Champions akan segera melangsungkan partai matchday kedua musim ini pada Rabu (27/9/2017) dan Kamis (28/9/2017) pukul 01.45 WIB.
Ada 16 pertandingan yang akan kembali tersaji dengan tiga big match di antaranya.
Big match antara Borussia Dortmund vs Real Madrid akan tersaji pada Rabu (27/9/2017) pukul 01.45 WIB.
Sedangkan partai Paris Saint-Germain vs Bayern Muenchen dan Atletico Madrid vs Chelsea akan tersaji pada Kamis (28/9/2017) pukul 01.45 WIB.
Laga-laga di matchday kedua Liga Champions musim 2017-2018 juga menghadirkan sejumlah fakta menarik.
Berikut lima hal menarik yang wajib jadi perhatian para penikmat sepak bola pada matchday kedua Liga Champions.
1. Pertemuan kembali Dortmund dan Madrid
Kedua tim telah bertemu sembilan kali dalam lima musim terakhir Liga Champions.
Sebanyak 27 gol telah tercipta dan tak ada pemenang di partai tandang bagi kedua tim.
(Baca Juga: Borussia Dortmund Vs Real Madrid - 2 Ambisi Zidane di Stadion nan Angker)
2. Menjajal calon stadion untuk final Liga Champions 2019
Stadion anyar Atletico Madrid, Wanda Metropolitano, terpilih sebagai stadion untuk final Liga Champions 2019.
Stadion tersebut akan menggelar partai perdana Liga Champions antara Atletico Madrid vs Chelsea pada Kamis (28/9/2017) pukul 01.45 WIB.
3. Lionel Messi berpeluang catatkan rekor anyar
Satu gol Messi ke gawang Juventus dua minggu yang lalu membuat sang pemain telah mencetak 99 gol di Liga Champions.
Jika sanggup mencetak satu gol melawan Sporting CP, Messi akan mencetak total 100 gol hanya dalam 121 laga.
(Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Matchday Kedua Liga Champions 2017-2018, Tiga Big Match Menanti)
4. Tamu agung di Azerbaijan
Qarabag menjadi tim Azerbaijan pertama yang melaju ke fase grup Liga Champions.
Minggu ini, Qarabag akan kedatangan AS Roma di kandang mereka.
5. Pertandingan terbaik minggu ini
Matchday pertama Liga Champions telah berhasil menggelontorkan total 54 gol.
Kemenangan dengan selisih terbesar diraih Chelsea saat menggilas Qarabag 6-0 (12/9/2017).
Pada matchday kedua, tiga big match kembali tersaji yang memungkinkan untuk adanya banjir gol lagi.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Uefa.com |
Komentar