Kevin Barry, pelatih petinju Joseph Parker, mengatakan anak asuhnya akan tampil lebih baik saat melawan Anthony Joshua.
Klaim Barry dibuat setelah Parker menang atas Hughie Furry dan mempertahankan gelar Kelas Berat WBO dalam pertarungan yang digelar di Manchester, Inggris, pekan lalu.
Pada pertarungan itu, Parker menang setelah keputusan mayoritas untuk mempertahankan ikat pinggang.
Menyusul kemenangan tersebut, Barry mengatakan Anthony Joshua yang tadinya menolak untuk bertarung dengan Parker, akan datang untuk memberikan tawaran bertanding.
"Satu hal yang pasti, kita tidak perlu lagi mencari Joshua. Dia yang akan datang ke hadapan kita," kata Barry dikutip BolaSport.com dari Fox Sports Asia.
(Baca Juga: Anthony Joshua: Usai Hadapi Kubrat Pulev, Saya Ingin Tantang Pemenang Antara Wilder atau Ortiz)
Barry menambahkan pertarungan antara Parker melawan Joshua sebenarnya sudah direncanakan dari sebelumnya.
Akan tetapi, Joshua harus melakoni laga-laga lain terlebih dahulu seperti melawan Kubrat Pulev, 28 Oktober mendatang.
Dari rencananya yang sudah dibicarakan, pertarungan Joshua-Parker sedang mengantre untuk ditandingkan pada Juli tahun depan di Stadion Wembley, London, Inggris.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | foxsportsasia.com |
Komentar