Indonesia akan segera menggelar turnamen bulu tangkis bertariaf internasional yang bertajuk BWF World Junior Championships.
Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2017 ini akan digelar di GOR Among Rogo, Yogyakarta, 9-22 Oktober 2017.
Ada dua kategori yang dipertandingkan, yakni nomor beregu dan perorangan.
Nomor beregu yang akan memperebutkan Piala Suhandinata mulai digelar pada 9 sampai 14 Oktober.
Sementara nomor perorangan yang memperebutkan Piala Eye Level.
Dikutip BolaSport.com dari Twitter PBSI, @INABadminton, setiap orang bisa menyaksikan pertandingan kejuaraan ini.
Tidak tanggung-tanggung, untuk melihat pertandingan BWF World Junior Championships 2017 secara langsung dari babak pertama hingga perempat final bahkan tanpa dikenai biaya alias gratis.
Sementara untuk pertandingan semifinal dan final dikenai biaya tiket Rp. 10.000.
Info harga tiket #BadmintonWJC2017 :
SF-Final : Rp. 10.000, sebelumnya free.
— BADMINTON INDONESIA (@INABadminton) September 28, 2017
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | twitter.com/INABadminton |
Komentar