Timnas U-16 Indonesia resmi didampingi tiga negara Asia Tenggara lain ke putaran final Piala Asia U-16 di Malaysia.
Tiga negara Asia Tenggara yang lolos adalah Malaysia, Vietnam, dan Thailand.
Malaysia lolos sebagai runner up Grup J, Vietnam runner up Grup I, dan Thailand runner up Grup G di bawah Garuda Asia.
Malaysia, Vietnam, dan Thailand merupakan wakil Asia Tenggara di Piala Asia U-16 2016 di India.
Perjalanan ketiga tim di Piala Asia U-16 2016 bisa dibilang mengenaskan.
(Baca Juga: Berkunjung ke Tabloid BOLA, La Liga Academy Paparkan Visi untuk Anak-anak Indonesia)
Malaysia tergabung dalam Grup C bersama Oman, Iraq, dan Korea Selatan. Negeri Jiran harus puas finis di dasar klasemen.
Dari tiga laga yang mereka lakoni, skuat Harimau Malaya hanya mendapat poin satu dari satu kali seri dan dua kekalahan 0-3 dari Oman serta Korsel.
Sementara Thailand tergabung dalam Grup D bersama Yemen, Uzbekistan, dan Korea Utara.
Tiga kali berlaga, tim Gajah Putih hanya meraup satu poin dari satu kali seri dan dua kekalahan.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar