Federasi Sepak Bola Dunia, FIFA, menghukum Jerman karena para fan mengumandangkan nyanyian Nazi dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2018 di Republik Ceska.
Asosiasi sepak bola Jerman mendapat denda senilai 445 juta rupiah atas tuduhan perilaku tercela.
Sekitar 200 fan Der Panzer meneriakkan slogan-slogan Nazi dalam laga kemenangan tim mereka 2-1 atas tuan rumah.
Para fan yang terkumpul dari berbagai komunitas suporter bahkan nekat menyalakan kembang api.
Dilansir BolaSport.com dari Washington Post, para fan tersebut juga secara lisan mencemooh salah satu pencetak gol Jerman, Timo Werner.
(Baca juga: Barcelona Sampaikan Kabar Gembira dari Rafinha)
Ofisial Jerman mengatakan bahwa para fan anarkis tersebut tidak membeli tiket melalui jalur resmi untuk pertandingan pada awal September 2017 di Praha.
Pelatih Jerman, Joachim Loew, sempat menyatakan kemarahannya atas aksi para fan Jerman tersebut.
Selain Jerman, FIFA juga mendenda federasi sepak bola Republik Ceska sebagai tuan rumah sebesar 69,5 juta rupiah atas kerusuhan yang terjadi.
Editor | : | Aditya Fahmi Nurwahid |
Sumber | : | washingtonpost.com |
Komentar