Ternyata ada tujuan mulia dibalik digelarnya Turnamen Bougenville Open IV 2017.
Turnamen yang diselenggarakan pada Sabtu (14/10/2017) di lapangan tenis Bougenville Estate, Jati Bening, Bekasi ini memiliki tujuan untuk mempererat tali silaturahmi.
Selain itu, turnamen ini diharapkan bisa menjadi wadah turnamen para veteran yang ada di Indonesia.
Peserta yang hadir pun tak main-main karena berasal dari berbagai wilayah di Indonesia.
(Baca Juga: Hasil FP3 MotoGP Jepang - Marc Marquez Berjaya, Valentino Rossi Berhasil Dongkrak Posisi)
"Turnamen ini merupakan turnamen yang keempat, tujuannya adalah untuk mempererat tali silaturahmi dan wadah turnamen untuk para veteran," kata Ketua Panitia, Rizal Pahlevi.
"Peserta yang hadir juga dari berbagai Indonesia, diharapkan juga turnamen ini bisa semakin baik dari tahun ke tahun," lanjut Rizal.
Bagi pemenang dalam turnamen ini akan mendapatkan uang sebesar 27 juta Rupiah.
Turnamen ini disponsori oleh berbagai macam perusahaan, salah satunya adalah Kompas Gramedia.
Selain itu hadir juga Walikota Bekasi, Rahmat Effendy dalam pembukaan turnamen ini.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar