Sebanyak 12 wakil Indonesia bertolak ke Odense untuk mengikuti turnamen Denmark Terbuka 2017 yang berlangsung pada 17-22 Oktober.
Dari 12 wakil tersebut, 10 di antaranya merupakan pemain-pemain pemusatan latihan nasional (pelatnas).
Dilansir dari Tournament Software, Senin (16/10/2017), pemain tunggal putri Lyanny Alessandra Mainaky dan pasangan ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir akan memulai perjuangan mereka pada esok hari.
Lyanny yang merupakan pemain non-pelatnas akan melakoni laga kualifikasi melawan wakil tuan rumah, Julie Dawall Jakobsen.
(Baca juga: Alisa Manyonok, Eks Atlet Voli Putri Rusia yang Punya Wajah Mirip Barbie)
Sementara itu, Tontowi/Liliyana yang menjadi unggulan ketiga ditantang wakil Finlandia, Anton Kaisti/Jenny Nystrom.
Tahun ini, Tontowi/Liliyana bertekad keluar sebagai juara.
Dalam empat kesempatan sebelumnya (2012, 2013, 2014, dan 2015), pasangan yang akrab disapa Owi/Butet itu selalu gagal memenangi pertandingan final.
Berikut nama-nama wakil Indonesia pada Denmark Terbuka 2017.
Tunggal putra
Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | juara.net |
Komentar