Babak kedua Denmark Open 2017 mulai bergulir pada Kamis (19/10/2017) di Odense, Denmark.
Indonesia yang mengirimkan 12 wakil di 5 sektor tinggal menyisakan setengahnya di babak kedua.
Sektor tunggal putri bahkan tak lagi memiliki wakil karena Lyanny Alessandra Mainaky gagal di babak kualifikasi, Selasa (17/10/2017).
Tunggal putra, ganda putri, dan ganda campuran pun tinggal menyisakan satu wakil saja.
Jonatan Christie akan membuka laga wakil Indonesia dengan melawan wakil Inggris, Rajiv Ouseph.
Sedangkan, ganda putra nomor 1 dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, akan menjadi wakil penutup bagi Indonesia.
(BACA JUGA: Test Event Asian Games 2018 Diikuti oleh Ratusan Atlet Judo)
The Minions bertemu dengan wakil tuan rumah Denmark, Mathias Christiansen/David Daugaard, untuk memperebutkan 1 tiket babak perempat final Denmark Open.
Berikut ini redaksi BolaSport.com merangkum jadwal pertandingan 6 wakil Indonesia di babak kedua Denmark Open 2017, Kamis (19/10/2017):
Tunggal Putra
Jonatan Christie vs Rajiv Ouseph (Inggris)
Sekitar pukul 16.00 WIB
Ganda Putra
1. Hendra Setiawan (INA)/Tan Boon Heong (MAS) vs
Sekitar pukul 21.30 WIB
(BACA JUGA: Denmark Open 2017 - Langkah Greysia Polii/Apriyani Rahayu Gagal Melaju ke Babak 16 Besar)
2. Ricky Karandasuwardi/Angga Pratama vs Chen Hung Ling/Wang Chi-Lin (Taiwan)
Sekitar pukul 20.00 WIB
3. Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Mathias Christiansen/David Daugaard (Denmark)
Sekitar pukul 00.00 WIB
(BACA JUGA: Penuh Optimisme, Marc Marquez Tak Inginkan Hujan Turun di Sirkuit Phillip Island)
Ganda Putri
Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta vs Chen Qingchen/Jia Yifan (China)
Sekitar pukul 22.00 WIB
Ganda Campuran
Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir vs Anders Skaarup Rasmussen/Line Hojmark Kjaersfeldt (Denmark)
Sekitar pukul 23.00 WIB
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar