Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo tampaknya memiliki catatan tersendiri dengan servis fault.
The Minions sempat merasa dicurangi kala bertanding di Hong Kong Open 2016.
Kala itu, Marcus/Kevin berhadapan dengan wakil China, Lu Kai/Zheng Siwei.
(BACA JUGA: WJC 2017 - Servis Sering Fault, Pemain Junior Indonesia Ini Senasib dengan Marcus Gideon/Kevin Sanjaya)
Akibat dari servis yang sering dianggap fault, konsentrasi keduanya pun terpecah dan kalah dengan skor 13-21, 21-16, dan 16-21.
Setahun berlalu, kejadian yang sama terulang di Denmark Open 2017.
Pada pertandingan hari Rabu (18/10/2017), The Minions merasa bahwa servis mereka sering dinyatakan fault oleh wasit.
"Servis pendek kami disalahkan terus oleh hakim servis, kami bingung, padahal kemarin-kemarin nggak apa-apa," ujar Marcus seperti dikutip BolaSport.com dari Badminton Indonesia.
Belajar dari kejadian sebelumnya, Marcus/Kevin pun menang 21-16, 19-21, dan 21-10 atas ganda putra Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.
Editor | : | Ignatius Wijayatmo |
Sumber | : | badmintonindonesia.org |
Komentar