Nasib berbeda dialami oleh dua pasang ganda putra Indonesia pada babak 16 besar Kejuaraan Dunia Junior 2017 yang berlangsung 16-22 Oktober.
Rinov Rivaldy/Yeremia Erich Yoche Yacob berhasil melaju ke babak perempat final, sementara Muhammad Shohibul Fikri/Adnan Maulana terhenti pada babak 16 besar.
Fikri/Adnan yang tampil lebih dulu dikalahkan unggulan pertama asal Korea Selatan, Kang Min-hyuk/Kim Won-ho, dengan skor 9-21, 18-21, pada laga yang berlangsung di GOR Among Rogo, Yogyakarta, Kamis (19/10/2017).
Ditemui BolaSport.com setelah pertandingan, Fikri/Adnan mengatakan bahwa permainan mereka tidak berkembang pada gim pertama.
"Pada gim pertama, permainan kami tidak bisa berkembang karena kami terus ditekan," kata Fikri.
(Baca juga: Gagal Menangi Duel Sengit, Jonatan Christie Angkat Kaki dari Denmark Terbuka)
Pada gim kedua, Fikri/Adnan yang sempat unggul di awal mengakui bahwa mereka terlalu terburu-buru saat melalui poin-poin kritis.
"Kami sempat unggul pada gim kedua. Namun, kami buru-buru ingin mematikan bola sehingga menjadi keuntungan sendiri untuk lawan," ujar Adnan.
Adnan mengaku sangat sedih tidak bisa melanjutkan perjuangan untuk Indonesia.
"Ini kejuaraan junior terakhir kami," ujar Adnan.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | - |
Komentar