Tunggal putri Indonesia satu per satu harus angkat koper dari Macau Open 2017 di hari kedua penyelenggaraan pada Rabu (8/11/2017).
Tunggal putri pertama yang harus pulang adalah Rusydina Antardayu Riodingin.
Rusydina kalah dari tunggal putri Malaysia, Yen Mei Ho, dengan skor 17-21, 10-21 dalam waktu 28 menit.
Sementara itu, Fitriani membuat Indonesia memiliki harapan di babak kedua Macau Open 2017 setelah menang atas wakil Jepang, Ayumi Mine.
Dalam waktu 1 jam 15 menit, Fitriani menang dengan 3 set, 21-12, 18-21, 21-19.
Namun, tiga tunggal putri Indonesia yang bermain selanjutnya belum mampu mempersembakan kemenangan.
Gregoria Mariska Tunjung, Yulia Yosephin Susanto, dan Jesica Muljati harus mengakui ketangguhan lawan masing-masing.
Dengan hasil ini Indonesia harus kehilangan 4 tunggal putri di Macau Open 2017 pada hari ini Rabu (8/11/2017).
(Baca Juga: Sempat Pesimistis, Mick Doohan Berikan Pujian kepada Andrea Dovizioso)
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | twitter.com/INABadminton, tournamentsoftware.com |
Komentar