Kota Palembang membidik target sebagai juara umum cabang olahraga Kempo pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sumatera Selatan, 18-26 November 2017.
Target tersebut diusing karena melihat prestasi atlet Kempo pada Porprov Sumsel 2015 di Lubuk Linggau.
Saat itu, Palembang berhasil menjadi juara umum dengan raihan 12 medali emas, 8 medali perak, dan 11 medali perunggu.
Pada Porprov tahun ini, Palembang mengandalkan beberapa atlet yaitu Lingga Laweski, Fajri Abimayu, Selvi Cintia, dan Rizki Pancawati.
Pelatih Kempo Palembang, Agus Salim, mengatakan bahwa motivasi atlet dalam keadaan baik.
"Sebagai tuan rumah, kami juga menurunkan atlet yang memiliki cukup berpengalaman," ujar Agus.
Tahun ini, Palembang menurunkan 22 atlet yang telah melakukan persiapan sekitar empat bulan.
Walikota Palembang Harnojoyo mengatakan Palembang akan memberikan bonus pada atlet yang berprestasi. Besaran bonus tersebut Rp 10 juta untuk medali emas, Rp 7,5 juta untuk peraih medali perak, dan Rp 5 juta untuk medali perunggu.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar