Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Anthony Joshua: Saya Hampir Setara dengan Muhammad Ali dan Mike Tyson

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 17 November 2017 | 22:28 WIB
Pertarungan antara Anthony Joshua vs Wladimir Klitschko yang berlangsung di Stadion Wembley (29/4/2017).
STADIUMASTRO.COM
Pertarungan antara Anthony Joshua vs Wladimir Klitschko yang berlangsung di Stadion Wembley (29/4/2017).

Setelah mengandaskan perlawanan Carlos Takam pada pertarungan yang berlangsung di Principality Stadium, Cardiff, Wales (28/10/2017), Anthony Joshua mengincar dua nama lainnya untuk menambah titel juara lainnya.

Mengoleksi titel juara dunia kelas berat versi WBA (Super), IBF, dan IBF, petinju yang biasa dipanggil AJ itu mengincar pertarungan melawan dua juara dunia lainnya.

Juara versi WBO, Joseph Parker, dan versi WBC, Deontay Wilder, diyakini akan mengisi jadwal pertandingan Anthony Joshua berikutnya.

Andai berhasil menyapu bersih semua pertandingan tersebut, Joshua akan menggabungkan semua gelar juara sekaligus membuatnya setara dengan petinju legendaris lainnya seperti Muhammad Ali dan Mike Tyson.

(Baca Juga: Lanjutkan Tradisi, Ini Nomor Pilihan Sang Juara F1 di Kejuaraan Musim Depan)

Selain itu kemenangan atas kedua petinju tersebut akan memasukkannya ke dalam jajaran petinjua terbaik sepanjang masa.

"Saya tidak suka membicarakan "Saya ini, saya itu" ketika saya belum mendapatkannya," ujar Anthony Joshua seperti dilansir BolaSport.com dari Daily Mail.

"Jadi begitu saya memilikinya dan saya dalam perjalanan, katakan pertarungannya adalah seminggu lagi, saya akan mengatakan: "Saya hampir menyebutkan nama saya di samping orang-orang hebat seperti Muhammad Ali dan Mike Tyson'," ujar Anthony Joshua seperti dilansir BolaSport.com dari Daily Mail.


Editor : Ignatius Wijayatmo
Sumber : Dailymail.co.uk

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
Pos
Pembalap
Poin
1
M. Marquez Ducati Team
123
2
A. Marquez Gresini Racing
106
3
F. Bagnaia Ducati Team
97
4
F. Morbidelli Team VR46
78
5
F. Di Giannantonio Team VR46
48
6
J. Zarco Team LCR
38
7
M. Bezzecchi Aprilia Racing Team
32
8
F. Quartararo Yamaha Factory Racing
30
9
A. Ogura Trackhouse Racing Team
29
10
L. Marini Honda HRC
26
Close Ads X