Putus senar raket mengiringi langkah pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, ke babak semifinal turnamen Hong Kong Open 2017.
Insiden itu terjadi saat Marcus/Kevin bertanding melawan wakil Malaysia, Ong Yew Sin/Tan Wee Kiong di perempat final, Jumat (24/11/2017).
Putus senar dialami oleh Kevin yang diakui mempengaruhi jalannya pertandingan.
"Awal gim kedua, senar raket saya putus terus. Harusnya poin, putus. Pas mau poin lagi, putus lagi. Malah lawan yang unggul," kata Kevin dikutip BolaSport.com dari Badminton Indonesia.
(Baca Juga: Peringkat Bulu Tangkis Dunia - Marcus Gideon/Kevin Sanjaya Makin Kokoh di Puncak Usai Jadi Jawara China Open 2017)
Diiringi insiden putus senar, tetap membuat Marcus/Kevin tampil sebagai pemenang.
Pasangan berjulukan The Minions tersebut bahkan menang dua gim langsung atas Ong/Tan dengan skor 21-14, 21-17.
Insiden putus senar yang dialami Kevin pada laga tersebut ternyata menjadi pembicaraan di kalangan netizen Indonesia.
Dikutip BolaSport.com dari akun Instagram yang beralamat @keviners_id mengunggah foto Kevin setelah pertandingan melawan Ong/Tan, Jumat (24/11/2017).
Pada foto yang diunggah akun @keviners_id, Kevin dijuluki "Si Tangan Petir".
Tampak di foto tersebut, Kevin memperlihatkan korban keganasan dari "tangan petir" miliknya yakni tiga buah raket senarnya putus dan koyak.
Usai akun @keviners_id mengunggah foto tersebut, puluhan netizen memberikan komentar.
"Wow, luar biasa! Kekuatan tangan petir. Senar pun putus, tetapi tenang semangatku untuk mendukung Kevin Sanjaya tidak akan putus," tulis @mumun_sugiarto.
Ada pula yang memberikan pujian kepada kekuatan tangan Kevin.
"Wow, kecil-kecil cabe rawit. Tenaganya besar seperti Hulk," tulis @marquez05cornelius.
Di partai semifinal, Marcus/Kevin sudah ditunggu wakil China, Li Junhui/Liu Yuchen.
Pertandingan empat besar antara The Minions melawan Li/Liu akan digelar di di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Hong Kong, Sabtu (25/11/2017).
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | badmintonindonesia.org, Instagram.com/keviners_id |
Komentar