Pengurus Besar Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PB PRSI) akan menggelar ajang uji coba cabang olahraga akuatik jelang Asian Games 2018 di Aquatic Stadium, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
Test event bertajuk CIMB Niaga Indonesia Open Aquatic Championship 2017 itu akan digelar pada 5-15 Desember mendatang.
Ajang ini akan menggelar pertandingan untuk empat cabang olahraga akuatik, yakni renang, loncat indah, renang artistik, dan polo air.
"Kami sangat bersyukur bisa mendapatkan izin dari pengelola GBK sehingga bisa memakai venue yang bagus ini," ujar Wakil Ketua Umum PB PRSI Harlin E Raharjo, Senin (4/12/2017).
"Peserta untuk kejuaraan ini sangat banyak karena melibatkan kelompok umur. Sejauh ini sudah ada 1.106 orang yang terdaftar."
(BACA JUGA : Hasil NBA - Russell Westbrook Triple-double, Thunder Kandaskan Spurs)
Selain untuk menguji venue dan kesiapan panitia, test event ini juga bertujuan untuk menyeleksi atlet pelatnas Asian Games 2018 dan SEA Games 2019.
Total ada tujuh negara asing yang akan berpartisipasi pada CIMB Niaga Open Aquatic Championship 2017, yaitu Malaysia, Vietnam, Thailand, Filipina, India, Korea Selatan, dan Singapura.
Ajang ini akan dimulai dengan menggelar perlombaan loncat indah pada 5-9 Desember.
Kemudian disusul dengan cabang renang artistik pada 6-8 Desember, sedangkan renang dan polo air pada 10-15 Desember.
Selain itu, ajang ini juga akan diperlombakan kelas masters yang diikuti oleh peserta berusia di atas 30 tahun.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar